March 15, 2013

Pond's Polkadot Beauty Party : Jangan Setengah-Setengah

Hello girls! I was invited by Pond's Indonesia to attend their beauty party. :D Are you ready to read my report?

POND'S POLKADOT BEAUTY PARTY
The event take places at Pond's Institute. 

They got such a really sweet interior in there <3


Of course I also wear polkadot clothes haha...

Okay I will try to write in Indonesian this time :)
Sweets Corner
Polkadot. Mungkin ada yang bertanya-tanya yah, kenapa polkadot sih? Well, there's a big philoshophy behind a POLKADOT which I will reveal later.

Pond's juga mengundang anak-anak SMA dari berbagai daerah di Jakarta untuk mengikuti party seru ini

Tempatnya acaranya nyaman banget :)

Kita juga disambut dengan cemilan super imut ini... Super sweet <3

I love how they decorated the venue!... seriously! Perwakilan dari Pond's, yaitu Kak Monique, memberitahu bahwa semua dekorasi venue dikerjakan sendiri oleh tim Pond's. <3 two thumbs up for their creativity!

Self-pic as usual!

Kita juga dipersilakan untuk menikmati makanan yang tersedia sebelum acara dimulai.
Okay just to make you envy, all of them tasted superrrrrr delicious! Hahahahaha.....

Teman-teman bloggers yang juga hadir ..
Stella Lee dan ce Putri Kansil
Acara dimulai dengan perkenalan dan mini games.

Mini gamesnya simple dan seru banget, yaitu berbaris sesuai dengan urutan jumlah skincare product yang dipakai. Ayo coba hitung, berapa banyak skincare product kalian?? Please comment below :P
Mini games ini bukan dibuat tanpa sebab loh. Berkat mini games ini, kita jadi tahu ternyata banyak dari teman-teman kita yang masih belum paham mengenai cara merawat wajah yang baik dan benar.

Mungkin untuk kalangan beauty enthusiast, hal ini merupakan hal yang mendasar yah. Cleansing itu kan penting, bla bla bla.. But for me personally, waktu aku masih SMA, aku masih cuci muka pakai air doang hahahaha....*pengakuan dosa*. Bahkan kadang-kadang pernah juga pakai sabun badan dengan cueknya. Kenapa? Kadang-kadang kalau aku ke supermarket buat beli sabun khusus muka, aku suka diledekin sama orang-orang rumah, katanya," Ih genit deh...." -_- @#$%#$%$%

Dermatologis, Dr. Eddy Karta, SpKK menjelaskan bahwa saat kita beranjak remaja, kulit ikut mengalami perubahan. Kulit jadi rentan terhadap jerawat karena meningkatnya produktivitas hormon dapat menyebabkan wajah terlihat berminyak dan kotor. 
Jadi ternyata penting banget untuk merawat kulit kita terutama di usia remaja, di mana kita lagi banyak beraktivitas (alias akrab sama debu,keringat, dan teman-temannya) dan hormon pun lagi nggak stabil. Jerawat juga berarti... less confidence!Ga kebayang kan keluyuran di sekolah ataupun pas hangout dengan muka kucel dan berjerawat. I was one of them though so I know how does it feel :( Dan waktu itu aku nggak tau soal perawatan kulit yang benar, jadinya cuci muka juga seadanya. Nggak heran jadi sering jerawatan meskipun rajin cuci muka. >_< *ya secara cuci mukanya pake sabun mandi hahaha*

Setelah mendengar penjelasan dari Dr. Eddy, teman-teman kita ini akan 'diuji' melalui mini games...
 
Lihat kertas berwarna yang dipegang?

Nah games ini lumayan sulit loh, secara aku juga ikut berpartisipasi disana hahahaha. Jadi MC akan memberikan pertanyaan dan harus dijawab dengan kertas berwarna itu. Kertas berwarna merah untuk jawaban A, kertas berwarna kuning untuk jawaban B, dan kertas berwarna hijau untuk jawaban C. Dan yang susah adalah mengingat warna kertasnya saudara-saudara sekalian! Apalagi pas udah pertanyaan kesekian, kertasnya udah kecampur-campur semuaaa >_<

But I and Stella still managed to win! Yayyy....

Lalu acara dilanjutkan oleh Kak Indriani dan Kak Debora. :) Mereka menjelaskan mengenai campaign terbaru dari Pond's yaitu Jangan Setengah-Setengah. Apa sih yang jangan setengah-setengah?
Ternyata hanya 7 dari 10 wanita yang membersihkan wajah mereka dengan pembersih khusus wajah. Dan hanya setengah dari mereka yang menggunakan pelembab setelah membersihkan wajah mereka.

Mereka lalu menjelaskan mengenai pentingnya merawat wajah sejak usia dini.  Karena itu, Pond's ingin memperkenalkan dua langkah mudah untuk mendapatkan wajah cerah merona. :)  Dimulai dengan membersihkan wajah menggunakan pembersih khusus wajah atau facial foam (jadi dulu aku salah yaaa... jangan ditiru!) yang sesuai dengan jenis kulit masing-masing. :) Setelah membersihkan wajah, jangan lupa untuk memakai pelembab atau moisturizer ya!

  Kak Indri juga menekankan supaya kita tidak salah pilih produk dan salah merawat kulit kita. Pond's memiliki banyak varian yang bisa disesuaikan dengan jenis kulitmu. ;) Jadi jangan sampai salah pilih ya.  Perawatan kulit nggak boleh setengah-setengah supaya hasilnya maksimal!

Kakak-kakak dari tim Ponds memberikan demo bagaimana cara membersihkan wajah yang baik dan benar.

Dan tiba gilirannya untuk teman-teman kita mencoba sendiri cara membersihkan wajah yang benar.

Seru banget. I wish I would have an opportunity like this when I was high-schoolers.

Kemudian kita dikejutkan dengan kehadiran dua bintang tamu, yaitu Maudy Ayunda dan Angel Pieters.
Mereka sharing dan cerita soal pengalaman mereka membagi waktu antara pekerjaan dan sekolah. Tentunya juga nggak lupa membagi tips tentang cara merawat wajah supaya tidak kusam setelah seharian beraktivitas. Keduanya seru banget bercerita mengenai pengalaman masing-masing.

Acara kembali dilanjutkan dengan Kak Dien Tirto Buwono yang memberi tips mengenai fashion dan beauty trend terkini. Kak Dien juga memberikan penjelasan yang detail untuk menentukan rona kulit atau skintone kita. Rona kulit bisa membantu kita menentukan warna-warna apa yang lebih cocok kita pakai.


 Ayo udah pada tau rona kulitnya masing-masing belum?


 Super nice quote :)

Another games! Pond's is super generous hahaha. Jadi kali ini teman-teman kita dibagi dalam berbagai kelompok dan memiliki sebuah misi besar yaitu membuat scrapbook dengan tema yang telah disediakan.



Semua karya peserta bagus-bagus nih kayanya ya..

Para peserta dengan karyanya masing-masing

Maudy dan Angel mempersembahkan lagu untuk menutup acara Pond's Polkadot Beauty Party.

Foto bersama team Pond's
Goodie bag dari Ponds :)

Dari acara Pond's Polkadot Beauty Party ini, kita diingatkan lagi untuk 'Jangan Setengah-Setengah'. Dan kalau menurut aku, hal ini mungkin nggak hanya diterapkan dalam urusan merawat kulit, tapi juga dalam keseharian kita. Apalagi buat kita yang masih sekolah dan masih punya sejuta kesempatan, jangan pernah setengah-setengah dalam melakukan apapun karena segala sesuatu yang dilakukan dengan setengah-setengah nggak akan menghasilkan hasil yang maksimal.

Hal ini juga yang melatarbelakangi Pond's mengadakan Pond's Polkadot Beauty Party. Seperti yang kita tahu, polkadot itu terbentuk dari lingkaran. Lingkaran memiliki arti yang utuh dan penuh ;)  Maudy dan Angel sudah membuktikan bahwa dengan usaha yang nggak setengah-setengah, mereka bisa jadi seperti sekarang ini. :) Dream high, girls!

Jangan lupa untuk mencoba dua langkah mudah ini untuk merawat wajahmu dari sekarang supaya tidak menyesal nantinya ^^


Ingin wajah cantik bersinar artinya Jangan Setengah-Setengah !

Thanks a lot for Pond's Indonesia :)

5 comments

  1. seru banget yah, say! you look good too :)

    ReplyDelete
  2. bikin scrapbook! mauuuuu kyny seru ><
    si Maudy itu aslinya imut ga sih gab, penasaran g... hahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. gyahahahah hasrat anak dkvnya bergelora ya liat bikin scrapbook.. xD mwahahahaha imut dan super langsing maudy itu.. xD hohoho

      Delete
  3. bumped into here while googling holika-holika luminouse silk BB Cream review.salam kenal dari malaysia! :) visit blog saya http://azwaa.blogspot.com anyway nice entry. =3=

    ReplyDelete

Latest Instagrams

© Milk Mochi. Design by FCD.