September 26, 2016

Shinzu'i Facial Wash Review

Membersihkan wajah merupakan rutinitas wajib aku supaya wajah tetap bersih dan terhindar dari berbagai masalah kulit. Salah satu aspek penting buatku dalam membersihkan wajah adalah memastikan bahwa kita memilih pembersih wajah yang cocok dengan kulit kita. Nah hari ini aku mau membahas facial wash baru dari Shinzu'i.


Shinzu'i Facial Wash ini terdiri dari dua jenis varian yaitu Regular (hijau) dan Anti-Acne (merah). Facial wash ini dikemas dalam bentuk botol pump yang ramping jadi mudah untuk dibawa travelling. Selain itu, pump di botol Shinzu'i Facial Wash ini juga dilengkapi dengan lock supaya isinya tidak mudah tumpah. Untuk membuka dan menutup locknya, cukup diputar sesuai dengan instruksi yang ditunjukkan di botolnya.





Seperti produk Shinzu'i lain yang pernah aku bahas di blog sebelumnya, salah satu keunggulan produk Shinzu'i adalah kandungan Herba Matsu Oil yang sudah dipatenkan dan Ekstrak Bunga Sakura yang juga terdapat di dalam facial wash ini.

HERBA MATSU OIL
Membantu mengubah pigmen melanin penyebab warna kulit gelap, menjadi leukomelanin yang lebih cerah, sehingga kulit tampak lebih putih dan cerah.

EKSTRAK BUNGA SAKURA
Membantu proses regenerasi sel kulit sehingga kulit tidak kusam dan tampak bening.

Masing-masing varian dari Shinzu'i Facial Wash ini juga diperkaya lagi dengan beberapa ingredients lainnya seperti Witch Hazel dan Ekstrak Kihada.


SHINZU'I FACIAL WASH REGULAR
Shinzu'i Facial Wash Regular dikemas dalam botol yang bernuansa hijau. Selain kandungan Herba Matsu Oil dan Ekstrak Bunga Sakura, Shinzu'i Facial Wash Regular ini juga diperkaya dengan Witch Hazel, yaitu ekstrak dari batang dan daun tumbuhan yang berasal dari Amerika Utara yang membantu mengecilkan pori-pori kulit wajah agar tetap halus, lembut, dan segar.


SHINZU'I FACIAL WASH ANTI-ACNE
Nah, varian anti-acne ini merupakan favoritku dari rangkaian Shinzu'i Facial Wash dan dikemas dalam botol yang bernuansa merah. Selain itu juga ada tulisan anti-acne di botolnya jadi kita bisa lebih mudah membedakannya dengan varian regular. Untuk Shinzu'i Facial Wash Anti Acne ini juga ada tambahan Ekstrak Kihada yang dapat membantu mengatasi dan mencegah jerawat agar kulit halus sehat, cerah, dan lembab alami.


First impression waktu nyobain produknya, tekstur Shinzu'i Facial Wash ini sendiri menurutku cukup unik. Bisa dibilang agak mirip dengan liquid body soap dan agak jarang ya melihat tekstur facial wash yang seperti ini. Teksturnya nggak terlalu cair tapi nggak padat banget seperti facial wash pada umumnya. Kalau aku bandingkan, tekstur Shinzu'i Facial Wash Anti-Acne ini sedikit lebih padat dan ada butiran halus berwarna merah, sedangkan tekstur Shinzu'i Facial Wash Regular lebih cair dan tanpa butiran.

Yang aku suka dari kedua facial wash dari Shinzu'i ini adalah kulit tetap terasa lembab setelah membersihkan wajah, jadi nggak ada sensasi kulit yang kesat dan efek 'ketarik'. Hanya saja untuk yang varian Regular wanginya lumayan kuat, untuk yang kurang suka wangi yang terlalu kuat, aku sarankan untuk mencoba yang varian Anti-Acne yang wanginya lebih mild.

Untuk efek mencerahkan, I wouldn't say it will brighten your skin instantly, tapi lebih ke arah membuat kulit tampak lebih fresh dan nggak kusam, bukannya mendadak jadi putih belang gitu ya hehe. Soalnya hampir setiap hari aku pulang-pergi naik motor demi menembus kemacetan ibukota jadi pasti sering terkena paparan sinar matahari dan juga asap kendaraan tapi kulit aku tetap kelihatan sehat dan nggak kusam. Selain itu, Shinzu'i Facial Wash ini juga aman karena sudah teruji klinis dan kandungan pencerahnya pun berasal dari bahan-bahan alami.


Shinzu'i Facial Wash ini sudah bisa kalian dapatkan di minimarket, supermarket, atau drugstore terdekat dengan harga yang cukup terjangkau. Buat yang lebih suka belanja online, kalian juga bisa beli Shinzu'i Facial Wash disini.

Thank you so much to Shinzu'i Indonesia for sending me these product to try. 

SHINZU'I INDONESIA
Website     |     Facebook     |     Twitter    |     Instagram

Post a Comment

Latest Instagrams

© Milk Mochi. Design by FCD.